Suka Gawai – Samsung terbaru Galaxy A52 telah di rilis secara resmi di Indonesia. Debutnya pertama kali dalam mewarnai pasar ponsel Nusantara dimulai pada tanggal 17 Maret 2021 lalu. Adapun, Samsung seri ini merupakan penerus dari Samsung Galaxy A51 ini yang menjanjikan banyak peningkatan yang mampu membuatnya layak di beli.
Salah satunya yakni adanya sertifikasi tahan air dan debu IP67. Fitur ini sangat istimewa untuk Galaxy A52. Sebab, tidak banyak smartphone kelas menengah yang mempunyai sertifikasi IP67. Seri yang satu ini tentu masih menyimpan banyak hal menarik yang perlu Anda ketahui. Yuk simak, spesifikasi dan kelebihan Samsung terbaru Galaxy A52 berikut ini.
Spesifikasi Samsung Terbaru Galaxy A52
Berikut ini adalah spesifikasi singkat Samsung terbaru Galaxy A52 yang perlu Anda ketahui.
- Layar : Super AMOLED 6.5 inci
- Chipset : Qualcomm Snapdragon 720G
- RAM : 8 GB
- Memori Internal : 128 GB, 256 GB
- Kamera : 64 MP (wide) 12 MP (ultrawide) 5 MP (macro) 5 MP (depth)
- Baterai : Li-Po 4500 mAh
Kelebihan Samsung Terbaru Galaxy A52
Di bawah ini ada 4 kelebihan Samsung terbaru Galaxy A52, yuk simak kelebihannya di bawah ini.
1. Desain Tampak Segar
Samsung telah menerapkan pendekatan yang berbeda ketika merancang desain pada seri A52. Tidak sama seperti Galaxy A51 yang penutup belakangnya bermotif prisma, punggung seri ini tampil dengan lebih minimalis dan trendi. Bahkan, tidak ada corak apa pun selain hanya logo perusahaan.
Lensa kamera yang ada di dalam seri ini juga di tata dengan sangat rapi membentuk segitiga tumpul. Modulnya sedikit menonjol sama seperti pendahulunya, namun warnanya saat ini lebih selaras dengan bodi.
2. Tampilan Meyakinkan
Tampilan pada segi layar juga menjadi salah satu perhatian penting pada ponsel ini. Di atas kertas, layar Galaxy A52 memang terbilang bagus. Alasannya karena panel Super AMOLED Full HD+ yang di gunakan telah mendukung laju penyegaran 90 Hz (adaptif), dan memiliki touch sampling rate 180 Hz.
Namun, untuk pengalaman yang bisa diberikan apa saja? Adapun layar 6,5 inci di seri ini tidak sama seperti layar 90 Hz di handphone kelas menengah lain. Adapun, layar Samsung Terbaru Galaxy A52 ini hampir sama dengan layar di ponsel flagship Samsung yang dapat menampilkan gambar mulus.
3. Performa Lumayan
Bukan sebuah rahasia jika chipset Exynos masih kalah dengan Snapdragon dalam sisi pengolahan grafik. Itulah kenapa Samsung telah mencoba berkolaborasi dengan AMD per 2021 untuk bisa merancang GPU yang powerful.
Bisa jadi, alasan ini mendasari Samsung beralih pada Snapdragon 720G untuk seri ini. Sebagai informasi tambaha, chipset ini terdiri dari dua core kencang Kryo 465 Gold (2,3 GHz) dan ada enam core hemat daya Kryo 465 Silver (1,8 GHz). Di bekali juga GPU Adreno 618 (750 MHz). Seluruhnya telah di kemas menjadi satu dengan fabrikasi 8 nm.
4. Baterai Awet
Ukuran baterai pada Samsung terbaru Galaxy A52 yakni 5000 mAh. Meski demikian, sebagian orang mungkin masih ragu dengan ketahanannya mengingat seri ini hanya di bekali layar dengan laju penyegaran 90 Hz. Ternyata keraguan tersebut salah besar jika melihat tes yang telah dilakukan.
Pada mode 90 Hz, Galaxy A52 dapat di gunakan jaringan telepon (3G) 36 jam 40 menit hanya dalam sekali cas. Sedangkan untuk di gunakan internetan via WI-Fi tembus sampai dengan 14 jam 37 menit. Dan waktu 14 jam 2 menit merupakan daya tahannya jika di pakai utuk memutar video offline. Endurance rating-nya juga bisa mencapai 105 jam.
Itulah di atas penjelasan mengenai spesifikasi singkat dan kelebihan dari Samsung terbaru Galaxy A52. Semoga ulasan di atas bisa Anda jadikan sebagai bahan pertimbangan sebelum Anda membelinya.