Home » Harga dan Spesifikasi Samsung Galaxy Z Fold5 Terbaru

Harga dan Spesifikasi Samsung Galaxy Z Fold5 Terbaru

Samsung Galaxy Z Fold5 merupakan salah satu produk HP fold dari Samsung. Bahkan dari pesaingnya yang lain seperti Oppo, Xiaomi dan beberapa merk lain yang juga membuat ponsel fold, Samsung juga tak mau kalah akan hal ini. Bahkan dari Samsung Galaxy Z Fold5 menjadi generasi yang cukup terbaik di pasaran, pasalnya peminatnya juga cukup banyak. Apalagi dengan desain dan merk dari Samsung yang sudah terkenal sebagai produsen ponsel pintar yang sudah mendunia.

Cukup andil dari perkembangan teknologi ponsel pintar, Samsung memang dari awal juga sudah masuk dalam perkembangan yang pesat ini. Walaupun memang sekarang ini juga ada banyak pesaing yang juga memproduksi ponsel pintar, produsen dari Korea ini juga tak mau kalah untuk tetap berinovasi membuat berbagai haya dan desain ponsel pintar masa kini. Salah satunya dengan produk terbarunya Samsung Galaxy Z Fold5.

Sekilas Tentang Samsung Galaxy Z Fold5

Samsung Galaxy Z Fold5

Ponsel jenis fold memang beberapa waktu bekalangan ini sedang viral dan menjadi trend tersendiri di kalangan pengguna ponsel. Apalagi dengan adanya dua layar yang saling integrasi yang tentunya bisa membuat gaya dari ponsel ini menjadi trend tersendiri. Apalagi yang suka dengan fleksibilitas dalam menggunakan ponsel pintar.

Adanya dual layar, bisa membuat kamu menggunakan layar untuk dua keperluan. Misalnya saja waktu kamu sangat mepet dan tidak bisa mengguankan ponsel yang lama, kamu bisa sesekali membuka layar ponsel di bagian cover. Namun pada saat waktu kamu senggang, kamu bisa menggunakan layar yang model lebar dan tentunya akan lebih mudah untuk membuka berbagai hal. Misalnya saja untuk melakukan multitasking media sosial, dan bermain game atau bahkan menonton film.

Walaupun fold, namun juga mengusung berbagai model dan fitur terkini. Seperti kamera untuk mengabadikan momen baik video dan fotografi yang ciamik. Pasalnya, ponsel Samsung Galaxy Z Fold5 ini juga menggunakan kamera dengan resolusi yang tinggi baik depan dan belakang. Sehingga pada saat mengabadikan momen atau berkomunikasi menggunakan video call dan sejenisnya bisa jauh lebih jernih dan tajam untuk detailnya.

Spesifikasi Samsung Galaxy Z Fold5

Jika kamu juga minat dengan jenis ponsel dari Samsung keluaran terbaru ini, kamu bisa menggunakan informasi mengenai review singkat dari ponsel Samsung Galaxy Z Fold5 ini.

Layar

Layar Samsung Galaxy Z Fold5 menggunakan dual layar, dan di bagian ini ada bagian buka dan tutup. Ketika di tutup hanya layar bagian kecil saja yang akan terlihat. Dan ketika di buka akan ada yang yang lebar. Dan kedua layar ini akan saling berintegrasi. Kemudian pada segi baterai memang sudah menggunakan baterai tanam. Dalam hal ukuran layar yang digunakan, di bagian depan layar ponsel Samsung Galaxy Z Fold5 ini sudah menggunakan 7.6 inches, 183.2 cm2 (~91.1% screen-to-body ratio) untuk kepadatan dan pixel sekitar 1812 x 2176 pixels (~373 ppi density)

Dan di bagian belakang layar Samsung Galaxy Z Fold5 atau sering disebutnya dengan cover sudah menggunakan Dynamic AMOLED 2X, 120Hz, Corning Gorilla Glass Victus 2. Dan untuk rationya menggunakan 6.2 inches, 904 x 2316 pixels, 23.1:9 ratio.

Dengan dukungan kedua layar ini tentunya kamu akan mendapatkan pengalaman pengguna ponsel yang berbeda dari ponsel yang lain dan biasa. Hal ini akan terlihat ketika kamu akan lebih leluasa dalam hal menggunakan ponsel.

Body

Untuk rincian body dari ponsel ini dalam keadaan Unfolded: 154.9 x 129.9 x 6.1 mm, dan dalam keadaan Folded: 154.9 x 67.1 x 13.4 mm. Dan untuk bahan yang digunakan dalam pembuatan body ponsel ini adalah Glass front (Gorilla Glass Victus 2) (folded), plastic front (unfolded), glass back (Gorilla Glass Victus 2), aluminum frame. Ponsel ini menggunakan dual simcard dan dengan rincian Nano-SIM and eSIM or Dual SIM (2 Nano-SIMs and eSIM, dual stand-by).

Ponsel ini juga Stylus support, sehingga memudahkan pengguna dalam menggunakan ponsel. Dan akan ada di bagian samping dari ponsel. Ini merupakan salah satu kelengkapan dari ponsel dari Samsung ini.

Sistem dan Penyimpanan

Dalam hal sistem, pastinya sudah menggunakan sistem Android yang paling terbaru dan akan support dengan dukungan pembaharuan Android dari Google. Android yang digunakan tentu versi 13 dan sudah patch keamanan yang terbaru. Dan kemudian pada bagian chipset dari ponsel ini menggunakan Qualcomm SM8550-AC Snapdragon 8 Gen 2 (4 nm). Dan untuk GPU menggunakan Adreno 740. Sedangkan CPU menggunakan Octa-core (1×3.36 GHz Cortex-X3 & 2×2.8 GHz Cortex-A715 & 2×2.8 GHz Cortex-A710 & 3×2.0 GHz Cortex-A510).

Dan untuk testing performa dari ponsel ini berikut di bawah ini.

AnTuTu: 1250358 (v9), 1519358 (v10)
GeekBench: 4824 (v5.5), 5396 (v6.0)
GFXBench: 65fps (ES 3.1 onscreen)

Untuk penyimpanan dari ponsel ini, kamu akan mendapatkan variasi 256GB 12GB RAM, 512GB 12GB RAM, 1TB 12GB RAM. Pilih saja sesuai dengan kebutuhan dan budget yang kamu miliki.

Kamera

Untuk rincian kamera dari ponsel ini, ada di bawah ini.

50 MP, f/1.8, 23mm (wide), 1.0µm, Dual Pixel PDAF, OIS
10 MP, f/2.4, (telephoto), PDAF, OIS, 3x optical zoom
12 MP, f/2.2, 123˚, 12mm (ultrawide), 1.12µm

Sedangkan kamera depan yang digunakan, spesifikasinya berikut ini.

4 MP, f/1.8, 26mm (wide), 2.0µm, under display
Cover camera:
10 MP, f/2.2, 24mm (wide), 1/3″, 1.22µm

Dari spesifikasi di atas tentu saja pada penggunaan pengabadian momen menggunakan ponsel ini akan jauh lebih jernih dan lebih tajam. Apalagi akan ada efek HDR, efek panorama dan efek fotografi yang lainnya. Kemudian dalam hal komunikasi seperti video call dan sejenisnya juga akan jauh lebih jernih.

Baterai

Dalam hal baterai, jangan meragukan ponsel ini. Baterai sudah menggunakan Li-Po 4400 mAh, non-removable dan menggunakan pengisian daya yang cepat. Bahkan dalam hal pengisian, klaim dari tes yang sudah dilakukan pada ponsel ini sekitar 30 menit dari 1 sampai 50 % pengisian.

Dan ponsel ini juga sudah mendukung pengisian daya tanpa kabel dan pengisian daya juga sangat cepat. Jadi jangan khawatir kehabisan baterai jika menggunakan ponsel ini.

Harga Samsung Galaxy Z Fold5

Untuk harga dari ponsel ini ada beragam, namun informasi yang kami dapatkan dari berbagai sumber, kami bisa menyampaikan bahwa harga dari ponsel ini ada pada kisaran 26 sampai 29 jutaan.

Tinggalkan Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Scroll to Top