Home » Cara Uninstall Aplikasi di Dalam MacBook Menggunakan Fitur Bawaan!

Cara Uninstall Aplikasi di Dalam MacBook Menggunakan Fitur Bawaan!

Suka Gawai – Bagi Anda para pengguna Windows yang baru beralih ke sistem operasi Mac, cara uninstall aplikasi di dalam Macbook merupakan hal sederhana yang perlu Anda pahami. Pasalnya, Anda akan membutuhkan informasi ini saat Anda menemukan adanya apps bawaan yang tidak di butuhkan dan jarang di gunakan untuk menghemat storage.

Pada dasarnya, di Macbook juga mempunyai beberapa cara. Bisa dilakukan dengan melalui Settings atau Pengaturan atau dengan memaksimalkan aplikasi pihak ketiga. Di bawah ini merupakan cara dan tutorial yang mudah dipraktikkan dengan cepat.

Cara Uninstall Aplikasi di Dalam Macbook

Cara Uninstall Aplikasi di Dalam MacBook Menggunakan Fitur Bawaan!

1. Setting

Tanpa perlu menginstal aplikasi tambahan, Anda bisa mencoba cara uninstall aplikasi di Macbook ini lewat Pengaturan atau Settings. Berikut ini adalah langkahnya:

  • Silahkan Anda tekan ikon Apple yang ada di sebelah pojok kiri atas
  • About This Mac > Storage > Applications
  • Lalu silahkan apps yang akan dihapus
  • Tekan opsi Hapus atau Delete
  • Konfirmasi dengan cara memasukkan password laptop untuk bisa menghapus jika dibutuhkan

2. Launchpad

Cara uninstall aplikasi di Macbook juga bisa Anda lakukan dari pengaturan bawaan. Nantinya, Anda bisa mengatur Launchpad yang biasanya muncul dengan gestur empat atau lima jari di dalam trackpad. Setelah itu, Anda bisa ikuti langkah di bawah ini.

  • Silahkan buka Launchpad dari trackpad. Bisa juga dengan ketik nama aplikasinya di kolom pencarian
  • Jika sudah maka Anda bisa klik tombol Option sampai ikon app bergetar
  • Tekan tombol Delete atau Hapus yang muncul di bagian samping app
  • Tekan Delete atau Hapus untuk mengonfirmasi

3. Finder

  • Silahkan Anda cari aplikasi di Finder
  • Tekan lama tombol Command sambil klik dua kali di bagian ikon aplikasi di Spotlight.
  • Tarik app ke dalam menu Trash atau Tong Sampah
  • Bisa juga Anda tekan ikon aplikasi> File > Move to Trash atau bisa juga Pindahkan ke Tong Sampah
  • Untuk menghapusnya, Anda bisa klik ikon Trash > Empty Trash atau Kosongkan Tong Sampah
  • Konfirmasi dengan cara memasukkan password laptop untuk menghapus jika di perlukan

4. Uninstaller Apps Bawaan

Untuk aplikasi bukan bawaan dari Apple yang diinstal secara terpisah, biasanya ada uninstaller yang akan tersimpan di dalam folder yang ada di Program. Anda bisa mengutak-atik dan mencari apps yang biasanya di namakan dengan Uninstaller. Jika ada, Anda bisa mengikuti arahannya untuk menghapus aplikasinya.

5. Uninstaller Pihak Ketiga

Untuk memastikan agar aplikasi dan datanya bisa terhapus secara sempurna, Anda bisa memasang uninstaller pihak ketiga yang memiliki reputasi dan rating yang bagus. Hal ini bertujuan agar Anda sebagai pengguna bisa merasa nyaman karena apps sudah banyak di gunakan oleh Macbook users lainnya. Berikut ini adalah rekomendasi aplikasi pihak ketiga untuk cara uninstall aplikasi di dalam Macbook sekaligus cara mengoperasikannya.

AppCleaner

  • Silahkan Anda Install AppCleaner di dalam App Store dan buka aplikasinya
  • Drag and drop aplikasi yang akan di hapus di bagian menu utama
  • Tunggu sampai proses scan selesai 
  • Pilih Remove 

CleanMyMac

  • Unduh Install CleanMyMac di dalam App Store dan buka aplikasinya
  • Silahkan Anda buka menu Uninstaller di menu utama
  • Tunggu hingga proses scan selesai 
  • Tekan Remove yang ada di bagian samping aplikasi yang ingin dihapus

Cara uninstall aplikasi di Macbook di atas dapat Anda selesaikan dalam waktu hitungan menit. Jika dengan pengaturan bawaan apps dan datanya sudah dapat terhapus, Anda tidak perlu mengunduh aplikasi uninstaller pihak ketiga. Namun jika Anda rasa ingin menghapus secara menyeluruh, tidak ada salahnya untuk di delete dengan third party uninstaller.

Cara Membersihkan File Sampah atau Junk File di Macbook

Cara Uninstall Aplikasi di Dalam MacBook Menggunakan Fitur Bawaan!

Tidak sama seperti Windows yang memberikan kemudahan ketika ingin menghapus file junk atau sampah, penghapusan file junk di dalam perangkat Mac justru sangat tidak di anjurkan. Karena setiap aplikasi untuk Mac tidak mempunyai skema standar untuk bisa menyimpan file temporer, file dukungan instalasi dan cache.

Setiap pengembang aplikasi akan membuat folder dan menyimpan file sesuai dengan keinginan mereka. Yang menjadi masalah yaitu Anda harus mencari dan menentukan file mana yang harus di hapus atau masih digunakan. Jika salah memilih file yang dihapus tentu akan sangat beresiko pada perangkat Mac Anda.

Tapi Anda tidak perlu merasa khawatir karena ada cara mudah untuk mencari dan menghapus junk file di Mac. Salah satunya yaitu menggunakan aplikasi CleanMyMac yang cukup banyak mendapatkan rekomendasi dari pengguna Mac. Berikut ini adalah cara menghapus file junk di Mac dengan menggunakan aplikasi CleanMyMac :

  • Silahkan Anda unduh dan instal CleanMyMac yang banyak tersebar di jaringan internet.
  • Setelah terinstal Anda bisa buka aplikasi
  • Pilih tombol Scan yang ada di bagian bawah kemudian klik
  • Akan muncul opsi Clean yang bisa Anda tekan
  • Tidak hanya itu saja, aplikasi ini juga dapat membersihkan file lama dari aplikasi lain yang sudah di uninstall. File ini tentunya akan menjadi sampah yang dapat membebani kinerja pada perangkat. Untuk bisa membersihkan file lama ini, berikut ini adalah caranya :
  • Cari Uninstaller yang ada di sisi kiri menu kemudian klik
  • Akan muncul daftar aplikasi dan Anda pilih aplikasi yang akan di hapus
  • Klik Next dan pilih Uninstall
  • Selain CleanMyMAc, Anda juga bisa mencoba aplikasi lain yang sejenis seperti MacClean atau lainnya. 

Tips Hemat Ruang Penyimpanan di MacBook

Cara Uninstall Aplikasi di Dalam MacBook Menggunakan Fitur Bawaan!

1. Bersihkan Aplikasi dan Program Start-Up

Aplikasi dan program mengganggu yang diluncurkan setiap kali Anda akan memulai sistem mungkin menjadi salah satu penyebab utama di balik kecepatan Mac yang lambat. Buka Preferensi Sistem dan tekan ‘Pengguna & Grup’. Dari sana, Anda bisa pilih tab ‘Item Masuk’ untuk melihat aplikasi dan program yang di atur untuk diluncurkan ketika Anda mengaktifkan iMac atau MacBook. Pilih program yang tidak ingin di luncurkan selama start-up, kemudian Anda bisa tekan tanda minus di tombol daftar untuk menghapus.

2. Sinkronisasi iCloud

Menyinkronkan file dan foto dengan iCloud di dalam berbagai desktop dan perangkat juga bisa memperlambat Mac. Saat Anda menggunakan iCloud, sebaiknya Anda menghindari menyimpan file besar dan dokumen ke desktop Anda untuk penyimpanan. Hanya dengan menyimpan dokumen dan file yang di perlukan, hal ini akan membantu mempercepat performa dan mengurangi waktu tunggu untuk menyinkronkan semua file Anda.

Hal ini termasuk menyinkronkan foto di dalam iCloud. Jika Mac Anda terlalu sibuk dalam menyinkronkan semua foto ke semua perangkat dan sebaliknya, Anda selalu bisa menonaktifkan Foto iCloud di dalam perangkat untuk menghindari Mac bekerja dengan terlalu keras dan memperlambat performanya.

Kesimpulan

Perlu Anda ketahui untuk menghemat penyimpanan MacBook, Anda perlu memperhatikan size setiap dokumen dan aplikasi yang terpasang. Hal ini dilakukan agar meminimalisir perangkat MacBook agar bisa tetap stabil dan tidak lag. Sekian pembahasan mengenai cara uninstall aplikasi di dalam Macbook, semoga ulasan di atas bisa membantu Anda.

Tinggalkan Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Scroll to Top